8/24/16

AMPLIFIER 6 VOLT TAPI BISA HASILKAN AUDIO HIFI

Assalaamu alaikum sahabat guruKATRO,

Bagi sahabat yang masih suka uprak uprek komponen elektronika, mari kita lanjut hobby kita. Pada kesempatan kali ini guruKATRO sedang ingin berbagi tentang audio, kaitannya dengan musik, spesifikasi posting kali ini adalah "Merangkai Piranti Amplifier Audio" yang hanya membutuhkan supply tegangan cukup 6 volt saja, tapi kualitasnya sama persis dengan piranti audio dengan vcc minimal 9 volt.

dari Judul diatas sudah bisa dibayangkan bahwa yang dimaksud piranti audio pada posting ini adalah jenis yang digunakan untuk hiburan kamar saja, dan lebih khusus diperuntukkan bagi para hobbier KIT elektronik. misalnya saja amplifier ini akan disambungkan pada music box agar keluaran suaranya bisa lebih bagus.

Sesungguhnya sangat sulit untuk menemukan piranti audio dengan vcc 6 volt namun bisa hasilkan kualitas audio yang bagus, namun pada suatu kesempatan ternyata guruKATRO pernah menemui hal yang kala itu sedang menjadi dambaan.



Inilah antiknya IC produk Sanyo jenis LA4183, yang pada data produknya disebutkan minimal vcc adalah 9 volt, namun pada kenyataannya IC LA4183 ini masih tetap bisa mengeluarkan kualitas audio yang bagus walaupun hanya diberi vcc 6 volt saja, bahkan keuntungan lain yang muncul dari vcc 6 volt ini adalan bahwa IC akan sangat awet, karena tidak akan pernah melampaui batas maksimal panas.

Harga IC ini juga tergolong sangat murah, speaker yang diperlukan juga cukup yang 4 atau 6 inchi saja, tapi yang memiliki kualitas bass bagus. Komponen yang diperlukan juga sangat sedikit, hanya membutuhkan 9 buah elco dan 2 buah kapasitor polyester film saja, kapasitor polyester film bisa diganti dengan milar atau elco nonpolar. Atau bila ingin kualitas suara yang lebih empuk dengan menambah 2 buah resistor saja.

Keunikan lain dari IC LA 4183 adalah bisa dirangkai menjadi amplifier strereo dan juga bisa dijadikan amplifier mono. Namun karena untuk model mono dari IC LA 4183 ini dalam system brigde, maka akan lebih cepat menimbulkan panas, jadi dalam hal ini secara pribadi dan walaupun pihak produsen mengijinkan system brigde, tapi guruKATRO tetap tidak menyarankan system brigde itu. Hasil experiment guruKATRO menujnjukkan bahwa bila ingin menjadikan IC ini sebagai amplifier mono, maka hanya dengan cara mengaktifkan sebelah saja, tinggal tentukan pilihan, mau yang digunakan itu bagian L atau R

Skema Rangkaian Komponen juga sangat mudah untuk di amati (Stereo):


Bila ingin kualitas suara yang lebih empuk, tambahkan resistor 100 ohm, cara pasangnya adalah di seri dengan elco 100uF yang terpasang pada kaki IC nomor 4 dan nomor 9. Negatif kaki elko itu dipasang resitor 100 ohm sebelum menuju GND

Bila ingin digunakan hanya sebelah (mono), jumper saja salah satu input (kaki IC nomor 5 atau nomor 8), bila tidak tega jumper langsung ke GND, coba gunakan elko 100uF untuk men jumper. Pada kaki input juga sebaiknya dipasang elko 1uf sebelum disambungkan ke tone controll, kira kira seperti inilaaah


Atau bila yang ingin memaksa menjadikan IC ini sebagai rangkaian mono (brigde), dengan skema seperti ini :


NB : Barangkali ada pemula yang belum tahu (lafadz RL) pada skema itu dimaksudkan sebagai Loud Speaker

Membuat Sebuah Amplifier kecil dengan menggunakan IC LA 4183 ini adalah bentuk menghemat biaya yang tidak mengabaikan kualitas audio

Amplifier kecil ini jaman dulu biasa guruKATRO jadikan sebagai penguat sesudah pre amp (tape/CD/DVD) sebelum dilanjutkan ke tone controll dan mixer, bila direkayasa sedemikian rupa akan menghasilkan audio sound system (luar ruangan) dengan nada bass yang sangat tebal menggelegar.

Equivalent IC LA 4183 adalah: LA 4182 - KA 2206
Ya Allah ya Tuhan Kami Yang Maha Bijaksana,
Berikanlah keberkahan yang melimpah,
kepada pembaca kami
yang tidak memblokir iklan
pada halaman ini

bagikan Artikel ini melalui :

Demikian Posting tentang AMPLIFIER 6 VOLT TAPI BISA HASILKAN AUDIO HIFI yang dapat guruKATRO sajikan, mohon maaf bila masih banyak kekurangannya, kritik dan saran serta pertanyaan dapat disampaikan melalui kolom komentar.

Terima kasih

4 comments

  1. Ini ic memang kesukaan saya waktu kecil, dan saya masih ingat betul, C1 dan C2 adalah inverting input, untuk membuat ic ini menjadi mono BTL. Cara yang benar adalah memutus C1 dan C2 jangan langsung ke ground, tapi tahan dengan resistor antara 10 sampai 47 ohm, jangan lebih. Dari out R pasang resistor menuju C1 atau inverting input L, ukuran resistor antara 22k sampai 100k, lalu input L karena tidak akan digunakan, di ground kan menggunakan C 1uf 50 volt, untuk out speaker, gunakan L sebagah - dan R sebagai +. Input R sama ground, dengan begitu tidak akan terjadi panas. Itu pengalaman saya maha guru, hehe.. cara seperti itu berlaku untuk semua amplifier, baik OTL atau OCL yang mau dibuat BTL.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihihihi ...
      jadi ketahuan..... rentang kualitas ilmunya...

      harap maklum bos...
      guruKATRO = autodidak...
      heheheh .....

      dulu ... awalnya skema itu didapat dari bongkar sebuah compo
      dan skema yang brigde juga hanya didapat dari compo merk yang kurang terkenal
      makasiiiih...

      Delete
  2. An operational amplifier additionally called as operation amp is utilized as a part of many instruments and for flag preparing.
    amplifierexperts.com

    ReplyDelete
  3. Environmental friendly tips to clean your green home
    One of the simplest ways to conserve the environment is to start your own home. شركة تنظيف
    شركة تنسيق حدائق بالرياض
    شركة تنظيف منازل بالخرج
    شركة تنظيف فلل بالرياض

    ReplyDelete