MENGHITUNG LUAS SEGI BANYAK

Assalaamu alaikum sahabat guruKATRO,

Demi memperdalam pembahasan materi tentang  cara menghitung Luas, maka pada kesempatan kali ini guruKATRO melanjutkan lagi Materi tentang LUAS itu, dengan judul posting, "MENGHITUNG LUAS SEGI BANYAK". Oleh karena itu dikhususkan bagi yang masih belum terlalu menguasai materi tentang menghitung luas, sebaiknya terlebih dahulu

KLIK DISINI untuk menyimak Rumus dasar menghitung Luas,

dan dilanjutkan dengan

KLIK DISINI untuk menelaah cara menghitung Luas bangun datar tunggal,

tujuannya adalah agar bisa lebih santai dan mudah memahami dalam mengikuti materi "MENGHITUNG LUAS SEGI BANYAK" ini.

Yang dimaksud dengan menghitung luas segi banyak adalah ketika kita harus menentukan Luas sebuah bangun datar, yang bentuknya bukan lagi merupakan segi tiga, atau segi empat atau lingkaran, tetapi bangun datar tersebut merupakan bangun yang mempunyai lebih dari empat sudut, atau salah satu bagian dari bangun datar itu berbentuk lingkaran (sebagian dari lingkaran).

Cara yang paling sederhana dan cukup mudah dilakukan adalah dengan membagi atau memecah bangun segi banyak tersebut menjadi bagian yang berbentuk segi tiga atau segi empat atau lingkaran. 

Segi tiga dimaksud bisa merupakan segi tiga sama sisi, segi tiga sama kaki, segi tiga siku siku atau segi tiga sembarang.

Segi empat dimaksud juga bisa berbentuk persegi, persegi panjang, belah ketupat, jajar genjang, layang layang atau trapesium.

Sedang Lingkaran dimaksud biasanya dalam ukuran seperempat lingkaran, seperdelapan lingkaran, atau seper berapa tergantung bentuk bangun yang akan ditentukan Luasnya, tapi yang paling sering ditemukan pada matematika MI adalah separuh atau seperdua atau setengah lingkaran.

Setelah kita bisa menentukan Luas dari masing masing bagian dari bangun tersebut, kita gabungkan Luas Luas bagian bagian itu dengan cara dijumlahkan.

hasil penjumlahan itu adalah Luas Keseluruhan bangun yang kita tentukan ukuran Luasnya.

Untuk lebih jelasnya, mari kita hitung Luas 2 Contoh Segi banyak dibawah ini :


Contoh 1. Tentukan Luas bangun berikut ini! (dalam cm2)


Bangun diatas bisa kita pecah menjadi tiga buah bangun,
A. Persegi panjang besar
B. Segi tiga siku siku
C. Persegi panjang kecil



Kita tentukan Luas masing masing ketiga bagian bangun itu satu persatu:

A. Luas bangun Persegi panjang besar,
dengan ukuran panjang = 20cm dan lebar = 16cm

Rumus Luas Persegi panjang :
L = p x l

L = 20 cm x 16 cm
L = 320 cm2
---------------------------------------------------------------
B. Luas Segi tiga siku siku,
dengan ukuran alas = 10 cm dan tinggi = 16 cm

Rumus Luas segi tiga :
L = 1/2 x a x t

L = 1/2 x 10 cm x 16 cm
L = 1/2 x 160 cm2
L = 80 cm2
---------------------------------------------------------------
C. Luas Persegi panjang kecil,
dengan ukuran panjang = 16 cm dan lebar = 10 cm

Rumus Luas Persegi panjang :
L = p x l

L = 16 cm x 10 cm
L = 160 cm2
---------------------------------------------------------------
Luas Total bangun diatas
Luas Total = Luas A + Luas B + Luas C
Luas Total = 320cm2 + 80 cm2 + 160 cm2
Luas Total = 560 cm2
=====================================
=====================================
Contoh 2. Sebuah Kolam renang berbentuk seperti gambar dibawah ini, berapa m2 luas kolam renang tersebut?


Bangun diatas bisa kita pecah menjadi tiga buah bangun,

A. Persegi panjang
B. Persegi
C. Separuh Lingkaran



Kita tentukan Luas masing masing ketiga bagian bangun itu satu persatu:

A. Luas bangun Persegi panjang ,
dengan ukuran panjang = 22m dan lebar = 12m

Rumus Luas Persegi panjang :
L = p x l

L = 22 m x 12 m
L = 264 m2
---------------------------------------------------------------
B. Luas Persegi,
dengan ukuran panjang sisi = 10 m

Rumus Persegi :
L = s x s

L = 10 m x 10 m
L = 100 m2
---------------------------------------------------------------
C. Luas Separuh Lingkaran,
dengan ukuran diameter = 10 m, berarti r = 5 m
karena r = bukan bilangan kelipatan 7, maka sebaiknya π = 3,14

Rumus Luas Lingkaran :
L = π x r x r

Rumus Luas Setengah Lingkaran :
L = 1/2 x π x r x r

L = 1/2 x 3,14 x 5 m x 5 m
L = 1/2 x 3,14 x 25 m2
L = 1/2 x 78,5 m2
L = 39,25 m2
---------------------------------------------------------------
Luas Total gambar Kolam Renang diatas
Luas Total = Luas A + Luas B + Luas C
Luas Total = 264 m2 + 100 m2 + 39,25 m2
Luas Total = 403,25 m2
=====================================
=====================================
Ya Allah ya Tuhan Kami Yang Maha Bijaksana,
Berikanlah keberkahan yang melimpah,
kepada pembaca kami
yang tidak memblokir iklan
pada halaman ini

bagikan Artikel ini melalui :

Demikian Posting tentang MENGHITUNG LUAS SEGI BANYAK yang dapat guruKATRO sajikan, mohon maaf bila masih banyak kekurangannya, kritik dan saran serta pertanyaan dapat disampaikan melalui kolom komentar.

Terima kasih

No comments