Yang mengira TUKIN guru besar sekali, silakan baca ini

Assalaamu alaikum sahabat guruKATRO,

Santer di khalayak umum bahwa Tunjangan Kinerja Alias Tukin sangat besar bahkan beberapa pihak telah meng klaim "itu terlalu besar"

Seharusnya kita mengamati dengan teliti dan lengkap terlebih dahulu ... data besaran TUKIN tersebut secara lengkap, sehingga tidak terjadi pemahaman yang keliru.

Memang, besaran tunjangan kinerja itu ada yang sangat menggiurkan, tapi perlu kita ketahui bahwa besaran tunjangan kinerja itu sama sekali tidak dipukul rata, namun disesuaikan dengan jabatan yang di rengkuhnya masing masing.

Rp 29.085.000,00 (dua puluh sembilan juta delapan puluh lima ribu rupiah), itu jumlah yang sangat besar dan mungkin apa bila di terima oleh guruKATRO yang kini hanya menyandang jabatan sebagai guru pertama, pasti akan pingsan secara tiba tiba.

Alhamdulillaah guruKATRO tidak jadi pingsan, karena tunjangan sebesar itu hanya didapat oleh PNS kelas 17, 

Makanya bagi para guru PNS bersyukur boleh, tapi tolong jangan berbangga dulu, apalagi pihak luar, mohon jangan langsung memvonis tunjangan guru itu keterlaluan besar.

Kelas 16 memperoleh Tukin sebesar Rp 20.695.00,00 (dua puluh juta enam ratus sembilan puluh lima ribu rupiah .... tra la la ... lalu yang namanya PNS guru itu ada pada kelas berapa???

Untuk mengawali pengetahuan berapa sih sebenarnya Tunjangan kinerja untuk guru PNS, silakan telaah penentuan kelas sesuai jabatan masing masing guru :


guruKATRO sendiri hingga kini masih mengemban jabatan sebagai Guru Pertama, dan setelah satu kali lagi naik pangkat nanti .... baru akan memasuki jabatan guru Muda

Guru Pertama menduduki kelas 8, dan bila dilihat dari data Keputusan Presiden tahun 2018 memperoleh Tukin sebesar Rp 3.319.000,00 (tiga juta tiga ratus sembilan belas ribu rupiah)

Tunjangan kinerja itu menggantikan Tunjangan Professional yang selama ini telah disandang.
Besaran Tunjangan Profesional Guru pertama itu kalau tidak salah berkisar antara Rp 2.700.000,00 hingga 3.500.000, tergantung golongan/ruang dan masa kerjanya.

contoh misal ... hanya contoh yakin .... sebenere tah embuh pira ora apal
tahun 2017 (sekali lagi ini hanya misal dan bukan realita)
TUPRO guruKATRO sebelum KGB terbaru adalah Rp3.200.000,00
TUKIN guru pertama Rp3.319.000,00
Rp3.319.000,00 - Rp3.200.000,00 = Rp119.000,00

berarti guruKATRO punya sisa yang akan di rapel sejumlah Rp119.000xberapa bulan
============
berikutnya
tahun 2018 (lagi lagi ini hanya misal dan bukan realita)
TUPRO guruKATRO sudah menyesuaikan dengan KGB terbaru adalah Rp3.400.000,00
TUKIN guru pertama masih tetap Rp3.319.000,00
Rp3.319.000,00 - Rp3.400.000,00 = Rp-81.000,00 (minus bro)

berarti guruKATRO harus mengembalikan sejumlah Rp81.000xberapa bulan


Dengan demikian maka sudah jelas belum tentu TUKIN itu lebih besar dari TUPRO,
ada yang sama saja
bahkan ada yang mengalami TUKIN lebih Kecil dari TUPRO.

Jadi kesimpulannya dengan perubahan dari TUPRO menjadi TUKIN itu bisa jadi
ada guru yang bertambah besar Tunjangannya,
ada yang tetap sama, dan
ada pulan yang malah menjadi lebih kecil.

Lebih lengkap kaitannya tentang PNS-GURU-TUPRO-TUKIN, silakan telaah data data di bawah ini.


Penetapan Jenjang Jabatan berdasarkan pangkat dan golongan guru PNS





dari jabatan yang anda sandang .... silakan amati gambar pertama diatas, anda masuk kelas mana ????

Setelah itu baru kita amati :

Besaran TUKIN berdasarkan KELAS anda

amati saja baris yang sudah guruKATRO beri background berwarna kuning!!!






Dengan demikian sudah tahu berasa TUKIN yang kita peroleh ... 
lalu bandingkan dengan TUPRO yang selama ini anda dapatkan .... 
besar mana? 
selisih berapa ???....

Dan kepada pihak selain guru juga semoga bisa mengerti keadaan TUKIN untuk guru PNS, sehingga tidak lagi menganggap TUKIN guru terlalu besar, dan akan berakibat hidup menjadi jauh lebih tenteram. Aamiin.

Ya Allah ya Tuhan Kami Yang Maha Bijaksana,
Berikanlah keberkahan yang melimpah,
kepada pembaca kami
yang tidak memblokir iklan
pada halaman ini

bagikan Artikel ini melalui :

Demikian Posting tentang Yang mengira TUKIN guru besar sekali, silakan baca ini yang dapat guruKATRO sajikan, mohon maaf bila masih banyak kekurangannya, kritik dan saran serta pertanyaan dapat disampaikan melalui kolom komentar.

Terima kasih

No comments